Lamdaya merupakan sebuah gampoeng (desa dalam bahasa indonesia) yang ada di Mukim Lamjampok, kecamatan ingin jaya, kabupaten Aceh Besar, provinsi Aceh. Lamdaya adalah tempat kelahiran dan tempat tinggal saya saat ini. Saya akan memperkenalkan kepada pembaca semua bagaimana suasana di desa saya gampong lamdaya, bagaimana tenteramnya masyarakatnya dll. Pokoknya baca sampai habis J..
Dalam kesehariannya masyarakat lamdaya disibukkan oleh aktivitas masing-masing ada yang berprofesi sebagai petani, pedagang, PNS, pelajar dsb. Di tengah kesibukan masing-masing tidak membuat masyarakat Lamdaya putus silaturahmi. Satu hal yang menarik dari masyarakat Lamdaya yaitu saat bertemu satu sama lain mereka saling sapa atau menebarkan senyum, dengan begitu membuat tali silaturahmi mereka kuat dan seperti ada kesatuan antara satu dengan yang lainnya.
0 komentar:
Posting Komentar
Komentar Anda sangat saya butuhkan!!