Sejumlah media internasional juga ikut membahas
kabar ini. Media Spanyol, Marca, dalam situsnya menulis: "Pemain Asal
Indonesia Meninggal Setelah Terkena Tekel Kasar". Marca juga menulis bahwa
Akli sempat dirawat selama beberapa hari sebelum akhirnya meninggal.
Dua media Inggris, Mirror dan Daily Mail, tidak ketinggalan mengabarkan. Mirror memberi judul "Pemain Indonesia Premier League (sic) Meninggal Setelah Terkena Tekel Horor". Sementara Daily Mail, menulis "Pesepakbola Akli Fairuz Meninggal Setelah Terkena Tekel Horor dalam Sebuah Laga Indonesian Premier League (sic)". Daily Mail juga menautkan video kejadian ketika Akli terkena hantaman Agus.
Dalam video tersebut, terlihat para pemain Persiraja melakukan protes terhadap wasit atas aksi yang dilakukan Agus.
Akli dimakamkan di kampung halamannya, di Desa Beureu-eh, Kecamatan Mutiara, Pidie, Aceh, yang berjarak sekitar 140 kilometer dari Banda Aceh.
Sumber : sport.detik.com
0 komentar:
Posting Komentar
Komentar Anda sangat saya butuhkan!!